Selasa, 23 Agustus 2011

Pencanangan Raih WTP 2012

raihwtp2012

Direktorat Jenderal PP&PL serius dalam meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) pada tahun 2012. Hal ini terlihat jelas dengan acara pencanangan Raih WTP 2012 Dalam pertemuan Review dan Percepatan Pelaksanaan Anggaran Tahun 2011 dan Pemantapan Perencanaan 2012 Program Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan yang diselenggaran pada tanggal 14 s/d 17 Agustus 2011 bertempat di Hotel Golden Flower Jl. Asia Afrika No. 15 – 17 Bandung.

Sebagai bentuk keseriusan, seluruh pejabat eselon dilingkungan Direktorat Jenderal PP&PL dan kepala UPT menandatangani Komitmen Meraih WTP disaksikan oleh Direkut Jendral PP&PL dan diikuti dengan penyematan “Pin Raih WTP 2012” seluruh peserta.

Kemkes telah menyusun 14 strategi meraih WTP yang dirinci menjadi 63 kegiatan. Strategi tersebut adalah Membangun Komitmen dan Integritas Pimpinan, Para Pengelola dan Para Pelaksana Kegiatan; Penguatan Perencanaan dan Penganggaran; Pembenahan Pengelolaan Kas/ Sistem Pembukuan/ Akuntansi; Perbaikan Penatausahaan PNBP; Perbaikan  Pengelolaan Hibah Langsung; Penataan Rekening; Peningkatan Kualitas Pengadaan Barang/ Jasa; Pembenahan Penatausahaan Barang Milik Negara (BMN); Penguatan Kapasitas SDM; Penguatan Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP); Penguatan Monitoring dan Evaluasi; Perbaikan Penyusunan dan Penyampaian Laporan Keuangan; Peningkatan Kualitas Pengawasan; serta Percepatan Penyelesaian Tindak Lanjut Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP).

Dari 14 strategi ada 8 kegiatan yang akan segera dilaksanakan dalam 2 bulan ini (Quick Wins) yaitu Berkomitmen meraih WTP melalui penandatanganan Pakta Komitmen WTP dan perwujudan semangat “Raih WTP 2012” melalui PIN, Banner, Leaflet, dan Pedoman; Pembentukan Satgas WTP di tingkat Kementerian yang ditindaklanjuti dengan pembentukan Satgas WTP di tingkat eselon I; Pembenahan SDM di bidang keuangan melalui penataan kembali (rekruitmen, pelatihan, dan penempatan); Membentuk Tim Konsultasi Pengadaan Barang/Jasa; Peningkatan pengawasan terhadap pelaksanaan kegiatan dan pertanggungjawaban keuangan; Percepatan Penyelesaian Tindak Lanjut LHP; Penguatan Penyelenggaran SPIP melalui Penetapan Kebijakan dan Peraturan; dan Pelaksanaan Monitoring Bulanan.

Sumber : Anton (peserta pertemuan) dan dari website Kemenkes RI di link berikut : http://www.depkes.go.id/index.php/berita/press-release/1618-kemkes-serius-raih-wtp.html